Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2020

K.G.P.A.A. MANGKUNEGARA VIII

K.G.P.A.A. MANGKUNEGARA VIII. 👑 B.R.M. Hamidjojo Saroso atau yang kemudian pada tahun 1944 dinobatkan menjadi K.G.P.A.A. Mangkunegara VIII. Beliau adalah putra sulung K.G.P.A.A. Mangkunegara VII dari garwo ampil atau selir yang bernama B.R.Ay. Retnoningrum. Beliau adalah kakak tertua Gusti Noeroel dari satu ayah tapi beda ibu dan Gusti Noeroel adalah putri satu satunya dari garwo padmi atau permaisuri yang bernama G.K.R. Timoer. G.K.R. Timoer sendiri adalah Putri Sri Sultan Hamengku Buwono VII dari Kesultanan Yogyakarta. Karena garwo padmi atau permaisuri tidak memiliki anak laki laki sebagai pewaris tahta Puro Mangkunegaran, maka putra tertua dari garwo ampil kemudian yang berhak untuk dinobatkan menjadi K.G.P.A.A. Mangkunegara VIII sepeninggal K.G.P.A.A . Mangkunegara VII pada tahun 1944. Sebagai permaisuri, garwo padmi memiliki kedudukan lebih tinggi dari garwo selir. Sebenarnya putra garwo padmi lebih berhak untuk menduduki kursi raja untuk dinobatkan meski usia putra garwo padmi

PERANAKAN MANSION

HERITAGE BUILDING ⌛ PERANAKAN MANSION RUMAH PERANAKAN Orang Peranakan, Tionghoa Peranakan, atau hanya Peranakan ("Baba-Nyonya" di Malaysia) adalah istilah yang digunakan untuk menyebut para keturunan imigran Tionghoa yang sejak akhir abad ke-15 dan abad ke-16 telah berdomisili di kepulauan Nusantara (sekarang Indonesia), termasuk Malaya Britania (sekarang Malaysia Barat dan Singapura). Di beberapa wilayah di Nusantara sebutan lain juga digunakan untuk menyebut orang Tionghoa Peranakan, seperti "Tionghoa Benteng" (khusus Tionghoa-Manchu di Tangerang) dan "Kiau-Seng" (di era kolonial Hindia Belanda).  Perpaduan akulturasi budaya Tionghoa dengan keragaman budaya setempat dan budaya dari kaum imigran yang lain melahirkan sebuah budaya baru yang sangat unik dan menarik. Akulturasi budaya Tionghoa dengan budaya yang lain inilah yang kemudian disebut dengan budaya Peranakan Tionghoa.  Pengaruh budaya dari luar dan lingkungan setempat ini pulalah yang kemudian mel

GAYA ARSITEKTUR JENGKI

Mengenal Ragam Gaya Arsitektur Jengki atau Yankee Ragam Gaya Arsitektur Jengki atau Yankee adalah sebuah gaya arsitektur modern pasca perang yang berkembang di Indonesia setelah Indonesia merdeka. Gaya ini terbilang laku di Indonesia antara akhir tahun 1950an hingga awal 1960an. Gaya ini merupakan gambaran terhadap suatu kebebasan dan pemberontakan terhadap pakem atau standard gaya arsitektur tradisional dan kolonial yang terlihat kaku dan kurang plastis atau fleksibel dengan gaya hidup masyarakat Indonesia yang mulai modern saat itu. Gaya jengki menggambarkan pengaruh baru gaya arsitektur Amerika modern terhadap gaya aristektur Indonesia setelah ratusan tahun dipengaruhi oleh gaya arsitektur kolonial Belanda. Gaya ini dapat dianggap sebagai interpretasi gaya arsitektur tropis dari gaya rumah-rumah kaum urban modern Amerika pasca perang. Johan Silas, seorang arsitek Indonesia, berspekulasi bahwa gaya ini adalah ekspresi semangat kebebasan masyarakat Indonesia, yang dituangkan dalam seb

WISMA YASO

WISMA YASO " And I was so alone. I had lost my whole family. My widowed mother was bitterly unhappy about my marriage. Shortly after I converted to Islam and married President, she died. She died from a broken heart. On the same day my only brother, commited suicide. Within 26 hours I lost everybody. I had nobody. Nobody but President." Ungkapan hati seorang Dewi Soekarno kepada Cindy Adams setelah kehilangan dua orang keluarganya dalam waktu yang hampir bersamaan. Kehilangan dua anggota keluarga dalam selang waktu 26 jam membuat hati Dewi Soekarno sangat terpukul. Bung Karno pun turut merasakan kesedihan Sang Dewi. Berbagai cara telah Bung Karno lakukan agar hati Dewi terhibur, termasuk salah satunya dengan merancang sebuah rumah untuk Dewi. Akhirnya dibangunlah sebuah rumah mewah untuk Dewi yang terinspirasi dari nama adik Dewi yang bernama "Yosoo" yang telah meninggal karena bunuh diri akibat tidak kuasa menanggung malu karena keputusan Dewi yang menikah dengan S

TAUFAN SOEKARNOPUTRA

TAUFAN SOEKARNOPUTRA ⚘ Mengenal Taufan Soekarnoputra Terlahir dengan nama Muhammad Taufan Soekarnoputra, lahir di Bogor pada tanggal 27 Maret 1955 adalah putra sulung Bung Karno dari pernikahannya dengan Ibu Hartini. Sementara adiknya yang bernama Bayu Soekarnoputra lahir pada tahun 1958. Baik Taufan dan Bayu, keduanya lahir di Paviliun Amarta di Istana Bogor, sebuah paviliun kecil yang dikelilingi oleh rindangnya pepohonan tua berusia ratusan tahun yang berada di dalam kompleks halaman Istana Bogor. Paviliun ini merupakan kediaman Ibu Hartini selama berada di Bogor. Setiap Hari Jumat, Bung Karno selalu mengunjungi Paviliun Amarta untuk menengok Ibu Hartini dan kedua putranya. Setiap akhir pekan Bung Karno akan tinggal di Bogor selama tiga hari dua malam dan kembali ke Jakarta pada hari minggu sore atau senin pagi. Sebagai anak presiden, sejak kecil Taufan dan Bayu selalu dibiasakan untuk memberi hormat ala militer kepada ayahnya ketika bertemu. Meskipun Bung Karno sangat sibuk menguru

R.A. SRIMULAT

R.A. SRI MULAT 🌷 Pendiri Grup Lawak Legendaris Srimulat. Raden Ayu Srimulat (7 Mei 1908-1968) adalah pemain sandiwara panggung, pemain film dan penyanyi di era akhir 50-an sampai akhir 60-an. RA Srimulat adalah anak Raden Mas Adipati Aryo Tjitrosoma, seorang bangsawan, wedana di Bekonang, Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah. Srimulat punya nama lengkap Raden Ajeng Srimulat. Putri bungsu dari pasangan Raden Mas Aryo Tjitrosoma dan Raden Ayu Sedah ini lahir di Desa Botokan, Klaten pada 7 Mei 1908. Setelah ibu kandungnya wafat, pada usia 6 tahun, Srimulat dibawa ke rumah kakak ayahnya, Raden Mas Sunarjo. Sunarjo waktu itu bekerja sebagai komis asisten residen di Klaten. Gadis kecil itu disekolahkan kakaknya di Hollandsch-Inlandsche School (HIS) di kawasan Klaseman, Gatak, Sukoharjo. Baru setelah menginjak usia remaja, Srimulat kembali ke rumah ayahnya yang ditunjuk menjadi wedana di Bekonang, Sukoharjo. Ia melanjutkan sekolahnya di Koningin Emma School di Solo. Hanya beberapa bulan mengeny

SUSILO BAMBANG YUDHOYONO

SUSILO BAMBANG YUDHOYONO ⚘ Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) pada saat berpangkat Letnan Dua dalam acara Prasetya Perwira pada tahun 1973. Beliau menjadi lulusan terbaik Akabari Darat dan mendapatkan Adhi Makayasa dari Presiden Soeharto.  Bapak SBY pada acara tersebut ditemani oleh seorang perempuan yang bernama Kristiani Herrawati atau yang sekarang dikenal sebagai Ibu Ani Yudhoyono. Ibu Ani adalah anak ketiga dari tujuh bersaudara dari pasangan Letjen (Purn) Sarwo Edhi Wibowo dan Ibu Hj Sunarti Sri Hadiyah. Takdir Tuhan ternyata yang menyatukan mereka berdua menjadi sepasang suami istri hingga takdir pulalah yg akhirnya memisahkan mereka berdua.

KEN DEDES

KEN DEDES 🌷 RAHASIA KECANTIKAN KEN DEDES. Ken Dedes asalah seorang perempuan bangsawan dari Kerajaan Singosari, Jawa Timur. Konon, dirinya sangat rajin dan tekun dalam merawat tubuhnya, sehingga membuat kecantikannya begitu menonjol. Kulitnya berwarna kuning langsat, sangat halus dan memiliki aroma harum yang khas. Sosoknya yang cantik dan wangi menjadikan dia rebutan para raja di zaman dulu sehingga menimbulkan rasa iri wanita-wanita lainnya. Ken Dedes yang cantik dan cerdas dikenal bunga desa Ponowijen. Dia adalah puteri dari Mpu Purwa.  Dia biasa melakukan perawatan secara lahiriah dari ujung rambut hingga ujung kaki untuk menjaga kecantikannya. Konon organ intimnya juga dikenal sangat harum dengan keharuman khas bunga rempah. Dia selalu meratus seluruh bagian tubuh dan organ kewanitaannya dengan berbagai wewangian khas kayu cendana. Dia juga rutin berendam dalam air rempah serta melulur seluruh anggota tubuhnya dengan kunir dan mangir agar selalu tampak cerah bercahaya.  Kulit Ken

PRABOWO SUBIANTO

PRABOWO SUBIANTO ⚘ Letnan Jenderal TNI (Purn.) H. Prabowo Subianto Djojohadikusumo adalah seorang politisi, pengusaha, dan perwira tinggi militer Indonesia. Ia menempuh pendidikan dan jenjang karier militer selama 28 tahun sebelum berkecimpung dalam dunia bisnis dan politik. Pada tanggal 23 Oktober 2019, Prabowo dilantik menjadi Menteri Pertahanan ke-26 Republik Indonesia dalam Kabinet Indonesia Maju untuk periode 2019 hingga 2024. Prabowo Subianto lahir di Jakarta pada tanggal 17 Oktober 1951. Ia merupakan anak ketiga dan putra pertama dari seorang Ekonom Indonesia bernama Soemitro Djojohadikusumo yang berasal dari Kebumen, Jawa Tengah dan ibunya yang bernama Dora Marie Sigar, atau lebih dikenal sebagai Dora Soemitro, seorang wanita Kristen Protestan berdarah Minahasa, yang berasal dari keluarga Maengkom di Langowan, Sulawesi Utara.  Ayah Prabowo merupakan seorang pakar ekonomi dan politisi Partai Sosialis Indonesia yang pernah menjabat sebagai Menteri Perindustrian dalam Kabinet Nats

LEGIUN MANGKUNEGARAN

LEGIUN MANGKUNEGARAN ⚘ PASUKAN MILITER MODERN PURO MANGKUNEGARAN. Legiun Mangkunegaran adalah korps angkatan bersenjata Kadipaten Mangkunegaran yang dibentuk dan dibangun pada zaman Sri Mangkunegara II bertahta. Dibangun dengan pendanaan yang diperoleh dari Kerajaan Belanda dan muncul sebagai korps militer yang menampung bekas Pasukan Pasukan perang Pangeran Sambernyawa. SEJARAH DIBENTUKNYA LEGIUN MANGKUNEGARAN Kebangkrutan VOC sebagai kongsi dagang Belanda berakhir dengan dibubarkannya kongsi tersebut pada tanggal 1 Januari 1800 oleh Pemerintahan Kerajaan Belanda.Tanggung jawab VOC di Nusantara ini juga lantas diambil alih oleh kerajaan. Pada waktu pembubaran terjadi, di Jawa kerajaan yang terbagi sudah menjalani suksesi untuk yang pertama kalinya sejak Perjanjian Giyanti (1755) dan Perjanjian Salatiga (1757). Kasunanan diperintah oleh Pakubuwana IV, Kasultanan diperintah oleh Hamengkubuwana II dan Mangkunegaran di perintah oleh Mangkunegara II. Ketiga penguasa di Jawa itu dalam mengh

MARIA ELIZABETH CORNET TENDEAN

DUKA PILU HATI IBU SEORANG PIERE TENDEAN 🌷 "SAYA AKAN PULANG KARENA IBU ULANG TAHUN," Pierre Tendean, kepada Ibunda tercinta beberapa hari sebelum 1 Oktober 1965  Maria Elizabeth Cornet Tendean berulangtahun setiap tanggal 30 September. Beliau seorang wanita ras Kaukasia, keturunan dari laki2 Prancis bernama Pierre Albert Cornet, dan berasal dari Kota Leiden, Belanda. Berlibur ke Indonesia pada awal tahun 1930an, atas ajakan sahabat -Maria Ferderika Rademayer Gondokusumo- yg nantinya menjadi ibu mertua Jenderal AH Nasution. Tidak lama berselang, Maria Elizabeth berjumpa dengan dokter AL Tendean & menikahinya. Dari rahimnya, lahir Pierre Andries Tendean, anak yang mewariskan ciri2 wajah paling mirip dengan dirinya. Seorang putera Minahasa-Prancis  yang memiliki rasa nasionalisme dan jiwa ksatria yang kental kepada Indonesia, tanah air baru sang bunda.  Kasih sayang Maria Elizabeth kepada ketiga anaknya tidak terbantahkan. Terutama terhadap Pierre, anak laki2 satu2nya yang